Apakah HP Anda saat ini berisi banyak aplikasi yang sudah tidak lagi digunakan dan ingin dihapus? Jika ya, Anda dapat menghapus semua aplikasi tersebut tanpa harus melakukannya satu per satu. Pada artikel kali ini akan dibahas 2 cara untuk menghapus banyak aplikasi sekaligus.
Namun sebelumnya, apabila Anda hendak melakukan cara ini, sebaiknya Anda back up dulu semua data-data yang ada di dalam HP Anda agar beberapa file yang diperlukan tidak hilang. Juga biasanya untuk HP bermerek Samsung, sebaiknya aplikasi ini dipasang apabila HP Anda sudah pernah di-root karena salah satu aplikasi di bawah ini akan melakukan root pada HP Anda.
1. Cara Pertama
Pada cara pertama ini, tidak dibutuhkan proses rooting untuk dapat menghapus beberapa aplikasi sekaligus. Dikutip dari situs trenprime.com, cara-cara yang dapat Anda tempuh adalah sebagai berikut:
Pertama, kita Instal dulu aplikasi “ES File Explorer”. Kemudian buka aplikasi ini dan masuk ke bagian beranda. Lalu pilih tombol “App”. App disitu maksudnya adalah semua aplikasi yang terdapat atau dipasang dalam ponsel kita. Sekarang Anda bisa memilih aplikasi apa saja yang ingin dihapus.
Setelah Anda pilih semua aplikasinya, kemudian tekan tombol “uninstall”. Jika Anda yakin untuk menghapusnya, Anda bisa menekan tombol “OK”. Semua aplikasi tersebut sekarang sudah terhapus.
2. Cara Kedua
Cara ini bisa diterapkan untuk HP yang sudah pernah di-root. Kali ini kita akan menggunakan aplikasi “Titanium Backup”.
Langkah pertama, instal dan buka aplikasi tersebut. Kemudian sentuh ikon “Batch” di sudut kanan atas pada layar. Kita geser ke bawah. Kemudian kita pilih tombol “Run”. Kemudian pilih beberapa aplikasi yang ingin dihapus kemudian tekan “Run”. Tunggu beberapa saat sembari menunggu aplikasi ini bekerja.
Demikianlah dua cara yang dapat kita terapkan. Kita bisa memilih opsi rooting atau opsi non-rooting, tergantung jenis dan keadaan HP kita. Sekarang untuk menghapus banyak aplikasi sekaligus, Anda tidak perlu khawatir karena Anda bisa memilih untuk menginstal salah satunya.