Salah satu hewan pengerat yang seringkali merugikan kehidupan manusia adalah tikus. Hewan ini sering merusak perabotan rumah tangga. Tentu saja banyak orang melakukan berbagai macam hal untuk mengusirnya. Pengusir tikus bisa dilakukan dengan banyak hal. Di bawah ini, akan dijelaskan beberapa cara yang bisa kamu gunakan agar tikus tidak lagi masuk ke rumah.
Aroma yang tidak disukai tikus
Sebagai cara pencegahan, alangkah lebih baik bila kamu memberikan beberapa pilihan aroma di bawah ini agar tikus enggan datang dan merusak perlengkapan rumah. aroma-aroma ini sudah terbukti bisa mengurangi bahkan menghilangkan jumlah tikus yang berkeliaran
1. Buah
Aroma pertama yang bisa digunakan untuk mengusir tikus adalah aroma buah-buahan. Beberapa jenis buah yang bisa digunakan untuk pencegah tikus adalah durian dan mengkudu. Sisihkan beberapa potong kecil mengkudu dan biji durian kemudian sebar di sekitar jalan yang biasanya dilewati tikus. Tikus sangat tidak menyukai aroma yang dikeluarkan oleh dua buah tersebut. Bila buah dan biji yang disebar sudah tidak mengeluarkan aroma lagi dan berubah menjadi kering, ganti buah dan biji tersebut dengan yang baru agar aromanya kembali keluar.
2. Mint
Selain digunakan untuk membasmi tikus, aroma mint juga bisa dijadikan sebagai aroma penyegar rumah. Sama seperti poin sebelumnya, kamu bisa menyemprotkan cairan dengan aroma mint di daerah yang biasanya dilewati oleh tikus. Selain menyemprotkan cairan, kamu juga bisa menanam tumbuhan mint di rumah. cara ini cukup hemat, bukan?
3. Kapur barus
Selain mengkudu, durian dan mint, kamu juga bisa menggunakan kapur barus. Bahan ini sangat mudah ditemukan di minimarket. Kamu bisa menghancurkan kapur barus menjadi beberapa bagian kecil kemudian sebar di daerah yang biasanya dilewati oleh tikus. Namun, hal yang perlu diingat adalah kapur barus memiliki kandungan racun. Jadi, pastikan untuk menempatkan kapur barus di tempat yang aman agar tidak dimakan oleh hewan peliharaan ataupun dibuat mainan oleh anak-anak.
Cara membasmi tikus
Setelah mengetahui beberapa hal yang bisa dipakai untuk mencegah dan mengurangi jumlah tikus yang ada dalam rumah. Kini saatnya untuk melakukan trik berikut untuk menghilangkannya.
1. Hewan peliharaan
Memelihara hewan bisa dipakai untuk membasmi tikus. Kamu bisa memelihara kucing atau anjing yang bisa dijadikan alat pembasmi. Biasanya, kucing atau anjing akan memburu tikus yang berkeliaran di rumah. Kalaupun kucing dan anjing tidak memangsa, tapi adanya hewan peliharaan tersebut di rumah pastinya akan membuat tikus ketakutan karena tikus bisa mendeteksi kehadiran lawan mainnya melalui aroma feses dan kaki yang ditinggalkan.
2. Jangan biarkan rumah memiliki lubang
Kamu harus memastikan kalau rumahmu tidak memiliki lubang yang bisa digunakan untuk jalur keluar dan masuk tikus. Dengan menutup semua lubang, dijamin tikus tidak akan bisa masuk ke rumah. Selain lubang, pastikan pula pintu tidak dibiarkan terbuka sembarangan. Kecerobohan tersebut dapat menjadi jalan masuk untuk tikus.
3. Jangan tinggalkan sisa makanan
Sisa makanan jangan sampai ada yang tersisa karena akan memancing keluarnya tikus. Kamu wajib membersihkan tempat sampah agar tidak meninggalkan aroma yang bisa dikunjungi oleh tikus. Selain itu, pastikan semua sisa makanan yang masih digunakan disimpan dalam wadah yang tertutup.
Beberapa cara di atas semoga bisa membantumu untuk mengurangi jumlah tikus dalam rumah. Bila jumlahnya cukup banyak, rasanya kamu tidak perlu ragu untuk meminta pertolongan kepada jasa pembasmi tikus.